Selasa, 02 Oktober 2012

APBN Pemerintah Pusat Tahun 2012

Sedikit review mengenai APBN pemerintah pusat tahun 2012. Ringkasan APBN terdiri dari beberapa pos seperti Pendapatan Negara dan Hibah & Belanja Negara. dengan demikian nantinya kita dapat mengetahui anggaran negara ini surplus atau defisit. Dalam pos-pos tersebut terdiri dari berbagai macam komponen, untuk lebih jelasnya silahkan download di sini: >> APBN 2012 <<

ane kasih bocoran dikit nih gan...
Bagian pertama adalah pos pendapatan negara. Bagian ini terdiri dari dua sumber, yaitu penerimaan dalam negeri dan penerimaan hibah. Pada penerimaan dalam negeri, negara mendapat pemasukan sebesar Rp 1.310.561,6 , Sedangkaan pada bagian penerimaan hibah, negara memperoleh penghasilan sebesar Rp 825,1. Sehingga total penerimaan negara pada APBN Tahun 2012 adalah sebesar Rp 1.311.386,7 ( miliar rupiah ).
Selanjutnya pada pos belanja negara, ada dua jenis yang dilakukan oleh pemerintah. Pertama adalah  belanja pemerintah pusat yang memakan biaya Rp 964.997,3. Lalu pada bagian kedua adalah transfer ke daerah yang memakan biaya sebesar Rp 470.409,5. Sehingga total belanja negara pada tahun 2012 memakan biaya sebesar Rp 1.435.406,7 ( miliar rupiah ) berdasarkan APBN tahun 2012. 
Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa negara mengalami defisit sebesar Rp 124.020,0 ( miliar rupiah ).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar